Log in
A+ A A-
Anggrahini Inok

Anggrahini Inok

Desain: Hobi dan Pekerjaanku

Harus diakui bahwa keterampilannya dalam membuat desain visual yang menarik lah yang akhirnya ia gunakan untuk mengembangkan curriculum vitae (CV) dirinya dan juga surat lamaran kerja. Dua aspek inilah yang biasanya menjadi faktor penting ketika melamar pekerjaan. “Dalam membuat CV atau data pribadi, kita harus jujur, sampaikan deskripsi diri kita secara jelas dan jujur, dan tulislah dengan meyakinkan”, jelas Stefan yang saat ini telah bekerja di sebuah perusahaan di Jelambar dekat Kali Angke, Jakarta Barat. “Selama bekerja di P.T. Amerta Indah Otsuka, banyak yang bilang CV saya unik dan kreatif, isinya berbeda dan gak terlalu mainstream”, aku Stefan.

Karena CV adalah media yang dapat mempresentasikan siapa diri kita dan siapa kita sehingga perusahaan dapat mengetahui apakah kita cocok untuk menduduki posisi pada lowongan yang ditawarkan atau tidak. Stefan juga menambahkan bahwa bukan hanya dari sisi desain saja yang menjadi faktor pendukung menariknya sebuah CV, namun juga isinya yang haruslah lugas, langsung, dan meyakinkan. Banyak CV pada saat ini yang kurang informatif dan banyak juga yang tidak menyebutkan detail informasi yang dibutuhkan oleh perusahaan. Padahal sebuah CV yang menarik tidak lepas dari unsur yang umum harus ada pada sebuah informasi yaitu singkat, padat, dan jelas.

Namun menurut Stefan, tidak hanya CV atau data pribadinya lah yang membuat ia menduduki posisi karirnya saat ini. CV memang menjadi titik masuk yang penting untuk kita bisa diterima di sebuah perusahaan. Akan tetapi, lebih penting lagi ketika kita sudah diterima bekerja, kita harus mengerjakan pekerjaan yang diberikan kepada kita dengan sungguh-sungguh. “Ibaratnya semua pekerjaan yang diberikan kepada kita adalah hal penting yang harus kita kerjakan”, imbuh laki-laki yang menyukai hobi jalan-jalan ini. Meskipun keterbatasan dalam berkomunikasi sering membuat ia tidak bisa maksimal, misalnya tidak bisa mengangkat telepon atau berkomunikasi lisan dengan mitra kerja, namun ia bisa maksimal dalam keahlian yang dimilikinya yaitu desain dan ilustrasi.

Ketika proses wawancara kerja, Stefan juga mempersiapkannya dengan sungguh-sungguh. Koordinasi dan dukungan dari pihak rekruitmen soal kendala komunikasi juga memudahkannya dalam proses wawancara, sehingga ia tidak merasa “dipinggirkan” karena ia seorang Tuli. ”Bagaimanapun, dalam hidup jika kita menyakini diri kita melakukan hal yang benar, maka kita tidak perlu takut untuk menghadapi tekanan hidup”, tutup Stefan.

Apa Yang Perlu Kalian Ketahui Tentang Disabilitas!

Perayaan Hari Disabilitas Internasional tahun ini mengusung tema “Transformation Towards Sustainable and Resilient Society For All”. Dan di Indonesia, kita menggunakan tema “Menuju Masyarakat Inklusi Tangguh dan Berkelanjutan”. Kedua tema ini bersama-sama menekankan semakin pentingnya pemastian keterlibatan penyandang disabilitas, sebagai salah satu komponen dalam keberagaman, untuk terlibat aktif dalam setiap kesempatan dan untuk itu diperlukan terpenuhinya kebutuhan disabilitas dalam mengeliminasi hambatan yang mereka alami. 

Untuk memperingati Hari Disabilitas Internasional yang jatuh pada tanggal 3 bulan Desember tahun ini, berikut akan kami sajikan sejumlah informasi mengenai disabilitas. Mulai dari penyebutan, ragam disabilitas, hingga hal-hal yang berkaitan dalam kehidupan penyandang disabilitas di Indonesia. Penyandang disabilitas sebagai salah satu bagian penting dalam sistem tatanan sosial yang inklusif, dapat berperan aktif sehingga menjadi penunjang kemajuan yang berkelanjutan. 

Sebelum kita berbicara lebih jauh tentang disabilitas, kita perlu memahami mengapa menjadi penting untuk memiliki kepekaan terhadap isu ini. Jawabannya sederhana saja. Bahwa setiap orang berpotensi menjadi penyandang disabilitas. Sehingga menjadi wajar ketika kesetaraan hak untuk disabilitas seharusnya diadvokasi oleh semua orang. Hambatan umum yang sering dihadapi penyandang disabilitas adalah absennya sarana yang aksesibel untuk mereka. Seperti lift, bidang miring, penerjemah isyarat, tanda bergambar, dan lain sebagainya. Sedangkan pemenuhan sarana yang akesibel ini adalah hak setiap manusia, yang nantinya tidak hanya akan digunakan oleh penyandang disabilitas, tapi tentu akan dinikmati oleh semua orang. 

Lalu apa saja yang dibutuhkan para penyandang disabilitas untuk bisa mengakses kesempatan tanpa harus terhambat oleh hambatan yang dialaminya? Aksesibilitas fisik. Diantaranya ramp atau bidang miring, lift, rambu disabilitas, toilet khusus, dan parkir khusus. Untuk media tulis, hendaknya disediakan versi braille, teks, atau audio. 

Penyebutan disabilitas atau difabel.  

Seringkali terjadi penyebutan istilah penyandang disabilitas yang masih salah. Meskipun tidak ada aturan baku dalam penyebutannya, namun setelah masyarakat dunia meratifikasi Konvensi Hak-Hak Asasi Penyandang Disabilitas (United Nation Convention on The Right of Person With Disabilities) oleh PBB (Perserikatan Bangsa-Bangsa) penyebutan penyandang disabilitas mulai dipergunakan untuk menghapus kata “cacat”, “normal – tidak normal”, “handicap”. Sedangkan untuk orang yang bukan disabilitas, pada umumnya penyebutannya adalah “non-disabilitas” atau “non-difabel”. 

Ragam Disabilitas. 

Sebelumnya di Indonesia kita menggunakan istilah ketunaan. Namun sejak tahun lalu, pemerintah mengesahkan UU No.8 tahun 2016 yang salah 1 poinnya memaparkan ragam disabilitas. Yang diantaranya adalah:

1.Disabilitas fisik, merupakan ragam disabilitas dimana terganggunya fungsi gerak. Antara lain amputasi, lumpuh layu, atau kaku hingga paraplegi dan tetraplegi. 

2.Disabilitas sensorik, merupakan ragam disabilitas dimana terganggunya salah satu fungsi dari panca indra. Antara lain disabilitas netra, Tuli atau wicara. 

3.Disabilitas mental, merupakan terganggunya fungsi pikir, emosi, dan perilaku. Antara lain depresi, gangguan kepribadian, hiperaktif dan autis. 

4.Disabilitas intelektual, merupakan adanya kekurangan intelektual dan keterbelakangan secara mental, lamban belajar, dan gangguan otak.

5.Disabilitas ganda, merupakan keadaan ketika terdapat dua atau lebih ragam disabilitas.

Fakta menarik dari disabilitas.

1.Penyandang disabilitas Tuli lebih menyukai sebutan Tuli ketimbang rungu. Karena menurut mereka kata Tuli lebih menunjukkan identitas mereka yang memiliki cara komunikasi berbeda. Bukan semata-mata tidak bisa mendengar atau bicara saja. 

2.Bahasa isyarat yang digunakan oleh Tuli berbeda setiap daerahnya. 

3.Banyak tokoh ternama mulai dari peneliti hingga figur publik yang juga seorang penyandang disabilitas. Seperti; Hellen Keller – Ilmuwan, Stevie Wonder – Penyanyi Internasional, dan masih banyak lagi. 

4.Pertandingan atau cabang olahraga yang khusus disabilitas disebut Paralympic. Pada Olimpiade Paralympic di Brazil tahun lalu, Cabang Tenis Lapangan Kursi Roda dimenangkan oleh Shingo  Kunieda asal Jepang. 

5.Beberapa penyandang disabilitas mayoritas disabilitas fisik memodifikasi kendaraan mereka sesuai kebutuhan mereka. Seperti sepeda motor roda tiga maupun sespan. 

Informasi di atas adalah sebagian kecil dari dunia disabilitas yang sangat beragam dan belum banyak diketahui orang. Dengan segala keterbatasan dan hambatan yang para penyandang disabilitas hadapi, mereka mampu untuk mengaktualisasikan kehidupan mereka dalam bermasyarakat. Tinggal bagaimana kita, yang juga bagian dari masyarakat yang sama tempat di mana mereka hidup, mampu mendukung terciptanya akses yang ramah disabilitas, dan mewujudkan kesempatan yang setara untuk semua. 

 

Tutorial Mencari Lowongan Kerja di Kerjabilitas

Untuk bisa mencari lowongan kerja di Kerjabilitas, kamu harus memiliki akun terlebih dahulu di kerjabilitas.com. Masih bingung bagaimana cara mencari lowongan kerja di Kerjabilitas? Berikut langkah-langkahnya!

1.Pastikan kamu sudah berhasil melakukan “aktivasi akun Kerjabilitas” dan pastikan kamu sudah bisa login dengan akun Kerjabilitas kamu.

2.Buka www.kerjabilitas.com di browser atau alat pencarian. Pastikan kamu memiliki akses internet. Setelah itu kamu bisa klik tulisan Kerjabilitas yang paling atas.

3.Lalu kamu akan dibawa ke halaman utama Kerjabilitas. Berikut tampilannya.

4.Sebagai pengguna baru, kamu bisa login akun Kerjabilitas kamu dengan klik tombol “MASUK”.

5.Setelah klik “MASUK”, ini adalah tampilan selanjutnya.

6.Isi kolom “EMAIL” dan “PASSWORD” di dalam “MASUK SEBAGAI PENCARI KERJA”. Setelah terisi, kamu bisa melanjutkan proses selanjutnya dengan klik tombol merah “MASUK”.

7.Lalu kamu akan dibawa ke halaman beranda akun Kerjabilitas kamu. Berikut tampilannya.

8.Klik “PROFIL” untuk melengkapi biodata kamu sebelum melamar lowongan kerja di Kerjabilitas.

9.Isi informasi yang wajib diisi,seperti Bio, Ringkasan Pribadi, Riwayat Pekerjaan, Hambatan/Disabilitas, Pendidikan, Pelatihan, Kerampilan, Karir yang Diminati, dan Resume. Klik tombol warna hijau “SIMPAN”, maka informasi tersebut akan tersimpan.

10.Setelah itu klik “LOWONGAN”, berikut tampilannya.

11.Silakan kamu mencari lowongan yang sesuai dengan minat kamu. 

12.Setelah kamu menemukan lowongan pekerjaan yang sesuai minat, klik “SELENGKAPNYA”.

 

13.Bacalah dan cermati detail umum, kriteria umum, kriteria khusus, dan catatan lain. Jika dirasa sesuai dengan minat kamu, klik tombol berwarna merah “KIRIM LAMARAN”.

14.Kamu akan dibawa ke halaman “KIRIM LAMARAN”, di mana kamu dapat mengunggah berkas pendukung lamaran yang akan dikirim (HARUS dalam bentuk .rar atau .zip dan TIDAK lebih dari 1.3MB) dengan cara klik tombol warna hijau “PILIH FILE” atau klik tombol warna biru “UNGGAH FILE”. Setelah selesai mengunggah file, klik tombol warna biru “KIRIM”.

15.Setelah kamu mengirim lamaran, tunggu pemberitahuan selanjutnya dari penyedia kerja.

Selamat mencoba dan semoga sukses mendapatkan lowongan kerja impiannya!

 

Maksimalkan Akhir Minggumu untuk Memaksimalkan Pekerjaanmu

Selama ini banyak yang menganggap bahwa weekend atau akhir pekan adalah saat yang tepat untuk “melupakan “ sejenak rutinitas kerja sehari-hari selama satu minggu penuh, bersenang-senang, mungkin ini cara yang tepat bagi kalian yang tidak sepenuhnya mencintai dan menyukai pekerjaan mereka, lalu bagaimana dengan kalian yang menyukai pekerjaan anda dan siapa tahu weekend dapat memberikan pandangan lain untuk memaksimalkan karir kalian. 

Pertimbangkan ini, akhir pekan adalah waktu yang menyenangkan pula untuk meningkatkan karir kalian. 

Sebelum kalian berpikir bahwa akan sangat merepotkan dan tidak menyenangkannya memikirkan pekerjaan pada saat akhir pekan, berikut ada hal-hal yang bisa dilakukan untuk fokus pada hal yang penting pada karir atau impian yang sedang kalian wujudkan. 

  • Membangun kembali “ Brand” kalian secara professional
    Brand disini berarti adalah Portofolio ataupun Curriculum Vitae (CV). Selama ini mungkin karena terlalu sibuk bekerja kalian lupa untuk memperbarui Portofolio atau CV, lengkapi dengan karya ataupun hasil kerja kalian selama bekerja di tempat kerja sekarang. Ini juga bisa berarti bagi mereka yang merintis sebuah usaha baik Start Up atau E-Commerce yang sedang kalian mulai. Akhir pekan menawarkan banyak kesempatan dalam mengembangkannya. 

  • Meningkatkan project-project  yang spesial
    Sering kali dalam karir kita ada beberapa hal yang sangat kita sukai tidak bisa kita lakukan di tempat kerja, layaknya “me time” meningkatkan proyek spesial kalian yang akan kalian mulai atau sempat tertunda dapat menyegarkan kembali pikiran kalian, hal ini juga dapat memperbaiki manajemen waktu kalian selama bekerja. 

  • Mempelajari hal baru
    Di era serba digital ini banyak sekali hal baru, baik hal kreatif, inovatif , menarik dan keren diluar sana. Terlebih kalian yang sangat terhubung dengan tekhnologi dapat mempelajari menggunakan tekhnologi tersebut untuk mempermudah karir dan kehidupan anda, semakin sedikit pula waktu yang terbuang untuk menyesali pekerjaan yang tidak anda suka. 

  • Menjadi lebih teroganisir
    Hari senin mungkin bisa menjadi mimpi buruk bagi kalian, karena jadwal yang saling betabrakan, belum selesainya pekerjaan minggu lalu membuat kalian semakin membenci hari senin, namun hal tersebut dapat dikurangi dengan membuat semua lebih terorganisir pada akhir pekan. Pada hari minggu kalian dapat mengatur semuanya, berpikir strategis perencanaan di minggu depan, memprioritaskan mana yang lebih penting dan mengerjakan yang lain setelahnya. 

Kedisiplinan dan keinginan untuk memajukan karir kalian pada saat akhir pekan akan memaksimalkan karir kalian selanjutnya. Selamat mencoba dan jangan lupa nikmati akhir pekanmu. 

 

Subscribe to this RSS feed