Log in
A+ A A-

Friska Rosanti:Dulu Saya Bisa, Sekarang Saya Juga Bisa

"Saya menjadi penyandang disabilitas sejak tahun 2015 karena kecelakaan saat saya sedang dalam perjalanan dari Batang ke Demak. Saya ditabrak dari belakang sehingga mengakibatkan salah satu kaki saya harus diamputasi." Friska Rosanti, penyandang disabilitas daksa yang dari awal tahun 2017 bekerja di Bank BRI Jakarta sebagai staf administrasi menceritakan kisahnya bagaimana ia menjadi penyandang disabilitas.

Sebagai lulusan kebidanan dari salah satu Universitas Kebidanan di Kendal, Jawa Tengah, Friska menuturkan jika tidak ada banyak kesulitan yang menghambatnya untuk bisa mengerjakan tugas sebagai staf administrasi di Bank BRI.

Menjadi staf administrasi di Bank BRI adalah pekerjaan pertamanya. Sebelumnya, Friska belum pernah bekerja. Setelah mendapatkan informasi dari teman sesama penyandang disabilitas tentang Kerjabilitas, Friska mendaftar dan melakukan kirim lamaran di beberapa lowongan yang ada di Kerjabilitas. Friska mendapatkan pekerjaan di Bank BRI melalui Kerjabilitas.com pada lowongan dari P.T. GOS Indoraya.

Beberapa hari berselang, Friska dihubungi pihak P.T. GOS Indoraya untuk melakukan test psikologi secara online. 2 minggu kemudian, Friska dipanggil untuk wawancara, dan seminggu kemudian Friska dipanggil untuk tes kesehatan.

Setelah penempatan, Friska tidak merasa kesulitan untuk bersosialisasi dengan para karyawan di Bank BRI. Semua terbuka atas kehadiran Friska. Friska juga tidak merasa dibedakan atau didiskriminasi. "Orangtua sempat mempertanyakan keyakinan saya saat saya akan bekerja di Jakarta. Saya pun meyakinkan kedua orangtua saya jika saya bisa dan yakin", tutur Friska.

Friska juga menuturkan jika ia senang dengan adanya Kerjabilitas yang dapat membantu penyandang disabilitas mendapatkan pekerjaan. Friska yang bukan penyandang disabilitas sejak lahir sempat merasa terpuruk atas kondisi barunya. Karena setelah menjadi penyandang disabilitas, Friska merasa ia yang sebelumnya bisa melakukan segalanya, tiba-tiba menjadi tidak bisa melakukan apa-apa, apalagi mendapatkan pekerjaan. 

"Orangtua adalah semangat saya. Mereka selalu memberi semangat sehingga saya tidak lagi memikirkan omongan orang yang membuat saya terpuruk", tutur Friska. Friska juga ingin memberikan semangat kepada teman-teman penyandang disabilitas. Menurut Friska, semua penyandang disabilitas memiliki keahlian masing-masing, dan semua keahlian itu harus dijalani dengan penuh semangat.

  • Published in Artikel

Cerita Sukses Jobseeker Inspiratif Oktober 2017: Kamukah Selanjutnya?

Di bulan Oktober 2017 ini, Kerjabilitas kembali mendapatkan 6 penempatan kerja dari penyandang disabilitas pengguna Kerjabilitas. Keenam mantan pencari kerja yang sekarang sudah menjadi karyawan itu adalah Kiki Muzaki sebagai staf gudang di P.T. Magenta Mumbul Mandiri, Henry Restya Susetya sebagai staf media sosial di Bank CIMB Niaga Yogyakarta, Andryant Rezza Hydayat sebagai staf media sosial di Bank CIMB Niaga Yogyakarta, Helmi Idris sebagai staf media sosial di Bank CIMB Niaga Jakarta, Agung sebagai staf admin di P.T. Infomedia Solusi Humanika Malang, dan Silfia Rosyda sebagai staf asisten penjualan di Kain Gamis Surabaya. Berikut kami akan menampilkan kisah 2 dari 6 pencari kerja pengguna Kerjabilitas yang telah berhasil mendapatkan penempatan kerja ini. Semoga kisah ini dapat menginspirasi pencari kerja lain yang masih berjuang mendapatkan pekerjaan impiannya. Tetap semangat!

Silfia Rosyda

Mendapatkan Pekerjaan Tanpa Melalui Wawancara Kerja yang Rumit

“Mbak, saya diterima bekerja di Kain Gamis Surabaya, terima kasih atas bantuannya”, Silfia Rosyda, seorang penyandang disabilitas daksa, mengabarkan kepada Kerjabilitas melalui pesan di media sosial saat ia sudah mulai bekerja di Kain Gamis. Kain Gamis adalah perusahaan yang bergerak di bidang tekstil atau kain dan berlokasi di Surabaya.

Silfia Rosyda adalah penyandang disabilitas daksa dengan kondisi tubuh yang kecil. Silfia diterima bekerja di Kain Gamis sebagai asisten penjualan. Gadis yang sebelumnya pernah bekerja di bidang penjualan ini tidak merasa kesulitan saat bekerja di Kain Gamis sebagai asisten penjualan. Silfia yang melakukan kirim lowongan melalui Kerjabilitas dihubungi oleh pihak Kain Gamis melalui pesan WhatsApp yang mengatakan bahwa jika ia bersedia bekerja di Kain Gamis, ia diminta datang ke kantor Kain Gamis dengan membawa lamaran yang ditulis dengan tangan.

Mudahnya Silfia mendapatkan pekerjaan, tidak melalui wawancara kerja seperti pada umumnya proses seleksi karyawan baru. Ia hanya melakukan wawancara kerja melalui pesan WhatsApp. Silfia ditanya apa keahliannya, lalu ditawarkan gaji. Keesokan harinya, Silfia datang ke kantor Kain Gamis, dan langsung bekerja.

Saat masih kuliah, Silfia sempat bekerja sebagai staf marketing online yang juga berkaitan dengan penjualan, namun ia hanya bekerja jika ada pesanan. Silfia juga menuturkan jika ia ingin mendapatkan pengalaman yang banyak di luar dengan mencari kerja yang tidak hanya online dan hanya dikerjakan di kamar kost-nya saja.

Silfia yang lulusan Jurusan Kurikulum dan Teknologi Pendidikan di sebuah universitas negeri di Surabaya dan memiliki hobi menulis ini merasa senang mendapat pekerjaan di Kain Gamis, apalagi kantor Kain Gamis tidak jauh dari kost-nya. Silfia merasa beruntung karena dengan kondisi tubuh Silfia yang kecil, ia akan merasa kesulitan jika harus berjalan jauh, apalagi ia juga tidak dapat mengendarai sepeda motor.

Silfia lahir di Tuban Jawa Timur, namun sudah sejak kuliah tinggal di Surabaya. Ia menceritakan bahwa dulu sewaktu kecil, ia sering diejek oleh teman-temannya karena tubuhnya yang kecil. Namun beranjak dewasa semua ejekan itu hilang, hingga Silfia mendapatkan pekerjaannya yang sekarang, ia tidak pernah lagi mendapatkan perlakuan kurang baik dari teman maupun orang-orang di sekitarnya.

“Selagi masih muda, kenapa kita tidak mencari pengalaman yang banyak. Semua orang perlu berusaha, tidak terkecuali kita. Jika ingin berwirausaha, carilah ilmu dengan mencari pengalaman di luar terlebih dahulu. Jangan hanya diam di tempat. Dengan banyak pengalaman, kita akan berkembang dan keterampilan kita akan bertambah”, demikian pesan Silfia bagi teman-teman penyandang disabilitas yang saat ini masih mencari kerja.

 

Henry Restya Susetya

Tuli yang Bekerja Sebagai Staf Media Sosial

Henry Restya Susetya, penyandang disabilitas Tuli kelahiran Purworejo, Jawa Tengah, sarjana Teknik Informatika lulusan salah satu universitas di Yogyakarta ini, kini telah bekerja di Bank CIMB Niaga Yogyakarta.

Selepas kuliah, Henry langsung mencari lowongan pekerjaan melalui beberapa media, seperti internet, koran, dan beberapa pengumuman di tempat umum. Henry tidak sengaja menemukan website Kerjabilitas.com saat Henry sedang mencari lowongan melalui internet. Dari situ Henry mulai membuat akun di Kerjabilitas dan tak lupa untuk melengkapi akunnya dengan mengisi profilnya serta mengunggah curriculum vitae. Setelah semua lengkap, Henry melihat lowongan dari P.T. Asia Outsourcing Services (AOS) yang membuka lowongan untuk posisi staf media sosial dengan penempatan Bank CIMB Niaga Yogyakarta.

P.T. Asia Outsourcing Services (AOS) adalah perusahaan yang melakukan perekrutan dan pengelolaan SDM untuk perusahaan-perusahaan besar di Indonesia. Salah satu klien P.T. Asia Outsourcing Services (AOS) adalah Bank CIMB Niaga yang membutuhkan tenaga penyandang disabilitas (khusus Tuli) untuk posisi staf media sosial.

Setelah melakukan kirim lamaran melalui Kerjabilitas.com, tidak lama kemudian Henry dipanggil oleh P.T. Asia Outsourcing Services (AOS) untuk melakukan wawancara kerja. Henry lolos dari seleksi tahap pertama dengan P.T. Asia Outsourcing Services (AOS), selanjutnya Henry mengikuti seleksi dengan pihak Bank CIMB Niaga langsung.

“Dengan percaya diri, saya siap untuk bekerja. Syukur saya lolos tahap interview dengan Bank CIMB Niaga dan diterima bekerja di sana”, kata Henry saat menceritakan pengalamannya melalui aplikasi WhatsApp. Henry tidak kesulitan saat melakukan wawancara kerja, baik dengan P.T. Asia Outsourcing Services (AOS) maupun Bank CIMB Niaga. Henry masih bisa berkomunikasi dengan bahasa isyarat, bahasa oral (membaca gerak bibir), dan juga dengan tulisan. Henry juga menuturkan jika ia berterima kasih kepada tim Kerjabilitas yang sudah menfasilitasi penyandang disabilitas untuk mendapatkan pekerjaan. “Saya siap mengambil risiko dengan terjun ke dunia pekerjaan dan mendapat tantangan baru. Saya akan bekerja keras, tidak mudah menyerah, dan sabar, karena mendapatkan pekerjaan yang saat ini tidak mudah”, ujar Henry penuh semangat.

Henry juga menceritakan bagaimana ia meyakinkan pihak Bank CIMB Niaga bahwa dirinya akan bersungguh-sungguh jika ia diberikan kesempatan untuk bekerja di sana. Percaya diri adalah rasa yang harus dimunculkan jika kita ingin menggapai impian kita. Dengan percaya diri, kita dapat menyingkirkan rasa takut kita dan memunculkan semua potensi serta kelebihan kita.

  • Published in Artikel

Profesor Wanita Disabilitas dari Kota Batik

Dra. Y Anni Aryani, M.Prof.Acc., Ph.D., Ak. membuktikan dengan segala keterbatasan kondisi yang dimiliki, rupanya tidak menjadi penghalang bagi Anni untuk meraih prestasi gemilang dibidang Akademik. “sejak kecil sampai sekarang, saya tidak pernah merasa minder karena kondisi kaki saya ini,” ujar kolektor perangko dari berbagai penjuru dunia ini. Awalnya, Anni lahir layaknya bayi lainnya namun di usia 2,5 tahun kedua kakinya lumpuh akibat penyakit polio, dan kondisi ini mengakibatkan ia harus menggunakan alat bantu. Semangat dan keteguhan Anni terbawa pada saat ia memasuki bangku sekolah, dengan kecerdasan yang dimilikki Anni, ia mampu memasuki Sekolah Dasar dan langsung berada di kelas IV. 

Kondisi tersebut rupanya semakin menambah semangat Anni untuk terus belajar, terbukti peringkat pertama selalu diraihnya dari bangku sekolah hingga kuliah. Anni yang menyelesaikan pendidikan S-1 nya di Universitas Negeri Solo (UNS) di tahun 1991, kemudian mendapat beasiswa S-2 hingga gelar  Professional Accounting (M.Prof.Acc) dari The University of Queensland Australia pada tahun 1999, dan menyelesaikan pendidikan S-3 di Victoria University, Melbourne pada tahun 2009 hingga mendapat Gelar Ph.D. Accounting and Finance.

Semangat Hidup, semangat belajar, dan semangat berbagi untuk sesama dalam kondisi apapun, membuat sosok wanita ramah ini menjadi istimewa. Anni yang merupakan Dosen UNS Jurusan Akuntansi selalu berbagi pengalaman dan Ilmu yang ia miliki kepada mahasiswanya. Jalan sukses Anni tidaklah lapang, penolakan demi penolakan ia terima, setelah ia lulus kuliah Anni mencoba melamar kerja di banyak perusahaan besar dan bank-bank terkemuka. Selalu lolos test hingga Tahap akhir dan di undang mengikuti wawancara, “Awalnya saya tidak sadar mengapa ketika wawancara, saya selalu gagal. Sampai akhirnya saya menemukan perkiraan jawaban atas kegagalan itu, yaitu karena kondisi fisik saya. Sejak itu saya tidak mau lagi melamar di perusahaan besar,” ungkapnya. Jalan Anni mulai terbuka saat Fakultas Ekonomi UNS menawarinya menjadi dosen, karena sejak masih menjadi mahasiswa Anni pernah menjadi Asisten dosen, tanpa pikir panjang Anni langsung menerima tawaran tersebut dan terbukti prestasi demi prestasi akademik ia raih. 

Pesan Anni untuk teman-teman, "kita tidak boleh mudah putus asa, harus selalu semangat, dan membuktikan diri dengan kerja keras. Tak lupa, bersyukur. keterbatasan tidak boleh menjadi alasan untuk meminta belas kasihan orang lain". 

Prinsip Anni yang selalu optimis dan penuh semangat, perlu ditiru dan menjadi inspirasi bahkan oleh kita semua. “Kalau saya, selalu optimis dan semangat. Karena bagi saya, hidup ini harus bermanfaat dan selalu berusaha untuk tidak menjadi beban bagi orang lain. Juga, smile, and the world will smile with you.”  Optimis, Semangat, Bermanfaat, dan Tidak Menjadi Beban, prinsip yang sangat dipegang Anni. Prinsip yang harusnya menjadi pegangan kita semua untuk tetap semangat menjalani hari-hari.

 

  • Published in Artikel

Penyandang Disabilitas Rungu yang Rajin Bekerja - Shandy Rahmat

Beberapa bulan yang lalu Kerjabilitas berkesempatan untuk mengikuti Job Fair di kota Kediri. Hari ke-2 tim Kerjabilitas mengikuti Job Fair, kami kedatangan Shandy, penyandang disabilitas rungu dari Jombang. Shandy harus naik kendaraan umum berangkat dari Jombang menuju Kediri dengan waktu tempuh sekitar 1.30 jam perjalanan untuk menemui tim Kerjabilitas. 

Saat Shandy berbincang dengan tim Kejabilitas (Shandy yang disabilitas rungu masih bisa memahami gerak bibir) Shandy yang merupakan lulusan Sekolah Menengah Kejuruan jurusan Akuntansi di kota Jombang, memberitahu kami jika Shandy ingin memiliki pekerjaan. Shandy sudah lama menganggur setelah Shandy lulus dari sekolah. Ketika tim Kerjabilitas bertanya pekerjaan apa yang Shandy inginkan, Shandy pun menjawab jika Shandy ingin bekerja sebagai Cleaning Service. Beberapa saat tim Kerjabilitas berbincang dan membantu Shandy untuk membuat akun di Kerjabilitas, Shandy pun bercerita jika Shandy menjadi disabilitas rungu sejak usia sekolah dasar.

Empat bulan berlalu, hingga dibulan November 2016 tim Kerjabilitas mendengar kabar jika Shandy mendapatkan pekerjaan sebagai Cleaning Service disalah satu perusahaan inklusi di Yogyakarta. Awalnya Shandy bingung, apakah pekerjaan itu akan Shandy ambil atau tidak. Shandy sempat melakukan konsultasi dengan tim Kerjabilitas Surabaya, apakah tim Kerjabilitas bisa mendampingi Shandy dalam wawancara, bukan tanpa alasan Shandy bertanya kepada tim Kerjabilitas apakah tim Kerjabilitas bisa mendampingi Shandy pergi ke Yogyakarta, karena Shandy sebelumnya belum pernah pegi jauh sendiri, Shandy cemas jika Shandy kesulitan untuk berkomunikasi saat diperjalanan, dan Shandy sama sekali tidak memiliki kenalan di Yogyakarta. Setelah tim Kerjabilitas beri masukkan, akhirnya Shandy berangkat sendiri ke Yogyakarta untuk wawancara, tanpa dampingan keluarga atau tim Kerjabilitas.

Shandy yang dari awal memiliki keinginan untuk bekerja sebagai Cleaning Service, akhirnya keinginan Shandy terwujud. Shandy diterima bekerja sebagai Cleaning Service diperusahaan Trust and Clean di Yogyakarta. Tim Kerjabilitas sempat melakukan komunikasi dengan pemimpin perusahaan dimana Shandy bekerja. “Saya suka dengan pekerjaan Shandy mbak, Shandy itu rajin”, tutur pimpinan perusahaan.

Melalui percakapan whatsapp, Shandy juga bercerita jika Shandy senang bisa bekerja di Yogyakarta berkat Kerjabilitas. Walaupun Shandy harus jauh dari keluarga, namun Shandy menikmati pekerjaan pertamanya tersebut. “ini adalah pekerjaan pertama saya, saya senang bekerja disini. Saya paham, jika saya salah saya akan ditegur, karena itu adalah tanggung jawab setiap pekerja dalam pekerjaan. Saya juga berharap jika teman-teman disabilitas tuli yang lainnya mendapatkan pekerjaan seperti saya. Saya akan berdoa agar teman-teman bisa menyusul saya mendapatkan pekerjaan, tetep semangat dan jangan pernah putus asa dalam setiap keadaan.”

 

Ketika kita berani mencoba, kita akan tahu pengalamannya. Ketika kita punya keyakinan dan mau mengusahakannya, pasti ada jalan. 

  • Published in Artikel

Artikel Jobseeker Inspiratif Kerjabilitas.com Ahmad Muhardi, Cleaning Service, Hotel Alana

Menjadi penyandang disabilitas sejak kecil kini Ahmad Muhardi menjadi karyawan The Alana Hotel And Convention Center Yogyakarta sebagai tenaga cleaning service. Berawal dari sang adik, Tuti Triyani yang mendaftarkan secara online Ahmad sang kakak di Kerjabilitas. Menggunakan alamat email Tuti, Ahmad mulai dicarikan pekerjaan melalui Kerjabilitas. Hingga tiba suatu hari Ahmad dihubungi tim Kerjabilitas jika Hotel Alana membutuhkan tenaga penyandang disabilitas rungu untuk mengisi posisi cleaning service. Setelah proses lamaran, Ahmad yang didampingi Tuti melakukan wawancara di Hotel Alana. Dalam proses wawancara Ahmad dilarang untuk didampingi Tuti, dengan alasan agar pihak Hotel Alana paham bagaimana cara berkomunikasi dengan Ahmad. Setelah proses wawancara pihak Hotel Alana tidak mendapat kesulitan dalam berkomunikasi. Dan setelah itu Ahmad diterima bekerja di Hotel Alana.

Di sekolah dasar, Ahmad sempat mengalami kendala kelulusan. Ahmad yang bersekolah bersamaan dengan Tuti tidak dapat lulus dari sekolah dasar, karena alasan pihak sekolah jika meluluskan Ahmad akan membuat nama sekolah buruk. Kedua orang tua Ahmad yang tidak terima dengan keputusan sekolah mencoba untuk klarifikasi kepada pihak sekolah. Alih-alih mendapat jawaban yang dapat diterima kedua orang tua Ahmad, pihak sekolah tidak mau menjelaskan apa-apa terkait ketidak bisa lulusan Ahmad. Akhirnya Ahmad menyelesaikan sekolah dasar tanpa mendapat ijazah. Setelah itu Ahmad sempat masuk ke sekolah luar biasa di desanya. Namun Ahmad yang seorang penyandang disabilitas rungu tidak betah, dikarenakan sekolah luar biasa adalah sekolah luar biasa untuk semua jenis penyandang disabilitas, sehingga Ahmad kesulitan dalam bersosialisasi.

Sebelumnya Ahmad melanjutkan sekolah setara sekolah menengah kejuruan di panti rehabilitasi bagi penyandang disabilitas rungu di Jakarta tersebut. Disana Ahmad mengambil kejuruan menjahit dan bordir. Setelah lulus dari panti Ahmad disalurkan di perusahaan garmen yang ada di Jakarta. Hanya bertahan 8 bulan Ahmad bekerja di perusahaan garmen tersebut. Ahmad kembali mengalami perlakuan yang kurang menyenangkan di perusahaan garmen tersebut. Dimana setiap kali Ahmad mendapatkan gaji, Ahmad akan dikenakan potongan dari orang yang biasa disebut mandor. Ayah Ahmad yang menegetahui hal tersebut, mencoba mencari tahu mengapa anaknya diperlakukan demikian. Dari beberapa informasi yang didapat Ahmad memiliki hutang dengan mandor tersebut, pada kenyataannya tidak pernah berhutang dengan siapapun. 

“Berkat Kerjabilitas kini kakak saya mendapat pekerjaan yang baik. Sebelumnya memang mas Ahmad sering bilang capek ya kerja, tapi setelah beberapa bulan kerja, mas Ahmad sudah terbiasa dengan pekrjaannya”, tutur Tuti adik Ahmad. Hal serupa juga diungkapkan oleh Bapak Rio selaku HRM Hotel Alana, “Tidak ada kendala saat saya, atau teman-teman Ahmad harus berkomunikasi dengan Ahmad. Kalau kami berbicara, lalu mas Ahmad tidak mengerti pasti kami tulis, setelah itu Ahmad sudah mengerti”, lanjut Bapak Rio.

 

  • Published in Artikel
Subscribe to this RSS feed